Google merupakan salah satu raksasa teknologi duni yang menjadi banyak incaran masyarakat untuk bekerja. Apalgai, Google menawarkan gaji yang sangat menarik bagi para karyawannya. Pada artikel kali ini kita akan membahas mengenai gaji kerja di Google.
Meski begitu, terdapat perbedaan antara gaji di Google Indonesia dengan gaji kerja di Google Amerika. Namun, setidaknya, Anda dapat melihat kisaran gajinya.
Tak hanya gaji, perusahaan besutas Mountain View Amerika Serikat ini juga memberikan fasilitas lengkap untuk karyawannya.
Daftar isi:
Apa Saja Syarat Kerja di Google?
Bagi Anda yang menginginkan lowongan posisi pekerjaan di perusahaan Google, setidaknya, Anda mengetahui syarat-syarat agar diterima bekerja di Google ini. Adapun syarat kerja di Google Indonesia adalah sebagai berikut.
1. Memiliki Keahlian dalam Bidang Teknis
Tentu saja, keahlian dalam bidang yang dilamar menjadi salah satu hal penting yang harus Anda miliki sebelum melamar satu posisi di perusahaan ternama ini.
Misalnya, ketika Anda melamar menjadi seorang programmer untuk keperluan dalam operasional teknis Google.
Umumnya, posisi tersebut diperuntukkan bagi lulusan minimal sarjana Teknik. Hal tersebut bertujuan agar selama masa bekerja karyawan tidak memiliki kendala yang menyulitkan. Sebab, karyawan yang direkrut terbiasa mengatasi masalah yang akan dihadapi tersebut.
2. Mampu Bekerja dalam Tim
Syarat ini merupakan sayarat umum yang biasa diajukan dalam setiap lowongan pekerjaan. Pasalnya, hal ini sangat penting untuk bekerja sehari-harinya yang lebih banyak menjalin komunikasi dengan para pekerja lainnya.
Meskipun kerja di google dari rumah (WFH) sekalipun, namun gaji kerja di Google bisa diperhitungkan.
3. Minimal S1
Syarat untuk bekerja di Google adalah memiliki pendidikan minimal S1. Persyaratan mengenai latar belakang pendidikan ini sangatlah diperhatikan oleh tim Google.
4. Menguasai Bahasa Asing
Melihat cara kerja di Google yang begitu kompleks dan tak hanya terdiri dari beberapa negara saja, melainkan di seluruh dunia, maka persyaratan penguasaan bahasa asing ini menjadi mutlak. Dalam hal ini yang dimaksudkan terutama bahasa Inggris.
Oleh karena itu, sebelum memutuskan untuk melamar satu posisi di Google, Anda perlu memperhatikan hal ini. Hal ini menjadi salah satu hal yang menentukan presentase Anda diterima di perusahaan ini.
5. Sanggup Mengatasi Masalah Genting
Hal lain yang mejadi salah satu keunggulan yang akan membuka peluang cukup lebar untuk diterima di perusahaan ini adalah kemampuan memecahkan masalah dalam keadaan genting.
Sebab, google sebagai sebuah perusahaan teknologi terbesar, tentu saja sering menghadapi berbagai persoalan.
Sehingga, secara tidak langsung para pekerjanya harus secepat mungkin mencari solusi bagi setiap permasalahan yang datang tersebut.
Berapa Gaji Kerja di Google?
Nah, meskipun tidak sama persis, akan tetapi beberapa besaran gaji kerja di google ini bisa menjadi gambaran bagi Anda terkait rata-rata besaran gaji yang diterima di Google Indonesia.
Berikut adalah beberapa posisi dan perkiraan gajinya yang bisa Anda ketahui.
- Management Trainee: Rp 6.000.000
- Computer Programmer: Rp 10.000.0000 – 11.000.000
- IT Engineer: Rp 7.000.000 – 8.000.000
- Community Manager: Rp 13.000.000
- Human Resources Assistant: Rp 7.000.000 – 8.000.000
- UI/User Experience Designer: Rp 8.000.000 – 9.000.000
- Managing Director: Rp 39.000.000 – 43.000.000
- QA Engineer: 9.000.000 – 10.000.000
- Solutions Architect: Rp 37.000.000 – 40.000.000
- Security Engineer: Rp 7.000.000 – 8.000.000
Nah, itulah beberapa posisi dan besaran gaji yang diberikan oleh Google. Demikian uraian menganai gaji kerja di Google, semoga bisa membantu Anda.